Pages

Thursday, February 23, 2012

Big Bang VIP | Boyband Korea

Big Bang VIP merupakan boyband korea yang personelnya terdiri dari G-Dragon, Taeyang ( SoL ), Daesung dan Seungri ( Victory ). Sekarangpun profile dan foto Big Band VIP sekarang menjadi pencarian teramai di dunia maya. Dimana Big Bang atau yang dikenal dengan sebutan VIP ini terdiri sejal 2006 dan terus melejit sampai tahun 2012. Bakan kesuksesannya menempatkan Big Bang sebagai boy band terkenal dari Korea Selatan dan bersaing dengan grup penyanyi wanita Wonder Girls. Big Bang telah berhasil terkenal dan sukses pada tahun 2007 dengan lagu single berjudul Lies. Selain itu juga dikenal berkat lagu-lagu hits mereka, anggotanya juga dijadikan panutan dalam gaya berpakaian dan panutan gaya hidup.

Big Bang ini secara resmi melakukan penampilan pertama mereka di konser YG family, 19 Agustus 2006 di Gymnastics Arena, Taman Olimpiade Seoul. Dimana para penggemar Big Bang atau yang dikenal dengan sebutan VIP, sedikit terobati rasa penasaran mereka terhadap boy band Korea, Big Bang. Dimana VIP juga terpuaskan lewat kehadiran buku The Secret of Big Bang yang terdiri dari delapan bagian. Buku ini mengulas kisah Big Bang di masa sebelum mereka terkenal dan masih dalam masa training yang melelahkan. Dalam buku itu juga berisi profil masing-masing anggota yang berjumlah lima orang yaitu G-Dragon, Taeyang ( SoL ), Daesung dan Seungri (Victory).

VIP atau Big Bang merupakan boy band dari Korea Selatan yang memiliki suara berbeda atau rapping dari tiap-tiap personelnya. Padahal pertama kalinya, Big Bang beranggotakan enam orang, tetapi salah satu personelnya telah gugur saat video documenter Big Bang episode Sembilan dan tidak diikutsertakan lagi. Pada tanggal 29 Agustus 2006, mereka menghasilkan single hits berjudul This Love. Lagu This Love merupakan remake dari lagu This Love milik band Amerika Maroon 5. This Love laris terjual 17.000 copy di bulan agustus 2006 dan selanjutnya masih laku kira-kira sebanyak 40.000 copy. Dimana pada rilis EP kedua, Big Bang is VIP pada tanggal 28 September 2006 dan terjual sebanyak 21.000 kopi dalam tempo sebulan. Pada akhirnya Big Bang is VIP mampu terjual sebanyak 32.000 kopi cd.

Big Bang mengeluarkan album konser berjudul The First / Real Life Concert yang terjual hampir 30.000 kopi hingga akhir 2007 dan dari bulan Mei sampai dengan bulan Juli 2007, Big Bang menggelar tur keliling Korea pertama mereka yang diberi nama, With You. Konser tersebut digelar di lima kota besar, Incheon, Daegu, Changwon, Jeonju, dan Busan. Big Bang mendapatkan sejumlah penghargaan pada akhir tahun 2007, termasuk Grup Pria Terbaik dan Lagu Terbaik dalam acara Festival Musik. Pada tahun 2008, Big Bang meraih penghargaan Daesang (Artis terbaik) dari 17th Seoul Music Awards. Setelah sukses di dalam negeri sendiri, Big Bang membuat peluncuran album berbahasa Jepang, yakni For the World yang dirilis pada tahun 2008. Menjelang akhir tahun 2008, Big Bang merilis album Korea, Remember yang mana menghasilkan single hits Sunset Glow. Dimana sekarang nama boyband korea Big Bang ( VIP ) tetap melejit ditahun 2012 ini

0 comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...